Tabungan PUNDI NBP

Tabungan PUNDI NBP adalah Tabungan Poin dan Undian Berhadiah, merupakan wujud kerjasama BPR NBP se-Jawa Barat, Banten dan Sumatera yang tergabung 28 BPR NBP Group yang diundi 2 kali dalam setahun dengan hadiah sebagai berikut, Hadiah Unggulan : 1 (satu) unit Mobil Toyota Avanza, Hadiah Favorit : 5 (Lima) unit Mobil Daihatsu Xenia, Hadiah Kejutan : 1 (satu) unit Mobil Daihatsu Ayla, Hadiah Menarik : 85 (Delapan Puluh Lima) unit sepeda motor Yamaha Mio
Pengertian
- Simpanan yang merupakan produk tabungan bersama antara seluruh BPR NBP grup yang tersebar di wilayah Jabarten (Jawa Barat, Banten) dan Sumutri (Sumatera Utara, Riau)
- Simpanan berhadiah langsung atau undian - Simpanan yang bersifat fleksible dimana penarikan dan penyetorannya dapat dilakukan setiap saat pada jam kerja
- Simpanan yang bersifat fleksible dimana penarikan dan penyetorannya dapat dilakukan setiap saat pada jam kerja
Manfaat
- Nasabah dapat mengatur keuangannya secara baik
- Dana nasabah aman dan dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan
- Perlindungan asuransi gratis sesuai ketentuan yang berlaku
- Sistem penghitungan suku bunga harian
- Layanan Pickup Service gratis
Ketentuan Poin :
- Untuk setiap saldo tabungan akhir bulan sebesar Rp. 100.000 serta kelipatannya akan mendapat 1 poin
- Setiap poin yang dikumpulkan adalah poin akumulasi dari bulan-bulan sebelumnya selama periode berlangsung
- Poin yang terkumpul dapat ditukarkan dengan hadiah langsung atau ditukarkan dengan nomor undian
- Banyaknya poin yang dapat ditukarkan dengan hadiah langsung sesuai dengan tabulasi pengumpulan poin untuk ditukar
- Jenis hadiah langsung yang dapat ditukarkan diatur dan diselenggarakan secara tersendiri oleh BPR
- Setiap poin yang telah ditukarkan dengan nomor undian akan mengurangi jumlah perolehan poin yang ada sebesar poin yang ditukarkan
- Besarnya poin untuk ditukarkan adalah sebagai berikut
- 10 poin untuk nomor undian menarik
- 30 poin untuk nomor undian favorit
- 50 poin untuk nomor undian unggulan
- Nasabah penabung yang berhak menjadi pemenang undian wajib memiliki saldo minimal pada akhir periode undian sebesar :
- Minimal Rp. 1.000.000,- untuk mengikuti undian menarik
- Minimal Rp. 3.000.000,- untuk mengikuti undian favorit
- Minimal Rp. 5.000.000,- untuk mengikuti undian unggulan
- Rekening tabungan yang memiliki saldo kurang dari Rp. 100.000,- selama 3 bulan berturut-turut maka poin yang telah dikumpulkan akan dihapus secara otomatis oleh sistem
Fitur Produk :
- Proses Mudah*
- Persyaratan mudah
- Perlindungan asuransi
- Angsuran Ringan
- Aman dan terpercaya
Syarat Pembukaan :
- Nasabah Perorangan
- Menyerahkan photo copy kartu Identitas KTP (Kartu Tanda Penduduk) yang masih berlaku
- Mengisi Form Pembukaan Tabungan - Menandatangani Kartu Contoh Tanda Tangan (KCTT)
- Mengisi Surat Kuasa Khusus Ahli Waris - Mengisi Slip Setoran dan menyerahkan uang setoran tabungan kepada bank
Syarat Penutupan :
1. Mengisi Aplikasi permohonan Penutupan Tabungan
2. Membayar biaya penutupan rekening tabungan
3. Menyerahkan buku tabungan kepada BPR